Cara blur background Zoom di PC, laptop, dan Mac Pastikan perangkat PC sudah menjalankan Zoom pada versi terbaru, minimal versi 5.5.0 (12454.0131) untuk pengguna Windows atau versi 5.5.0 (12467.0131) untuk pengguna MacOS.

Buka aplikasi Zoom dan tekan tombol "Settings". Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu. Daftarkan email Pilih menu "Background & Filters" lalu pilih efek "Blur". Sesaat setelah efek tersebut dipilih, tampilan background akan tampak menjadi buram.

Cara blur background Zoom di Android dan iOS Pastikan aplikasi Zoom sudah menjalankan client versi 5.6.6 (2076) untuk perangkat Android. Sedangkan, pengguna iOS dapat mengunduh aplikasi pada versi 5.6.6 (423) atau yang lebih tinggi.

Buka aplikasi Zoom dan masuk ke ruang meeting online. Pada laman Video Preview, pilih ikon "Change Virtual Background". Selanjutnya, pilih opsi "Blur" untuk memburamkan tampilan background. Perlu diperhatikan bahwa opsi blur di Zoom akan turut diterapkan pada setiap meeting online selanjutnya yang dihadiri. Apabila ingin menonaktifkan blur di Zoom, pengguna bisa memilih opsi "None" pada pengaturan background.


 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved